Sabtu, 25 Desember 2010

Touhou Fanfic

Minna, i'm back!
First, saya sebagai Author mohon maaf sebesar-besarnya. Karena fanfic dari Harvest Moon yang sampai sekarang belum selesai. Tapi tenang, saya gak akan menganggap itu project gagal. Seperti fic-fic saya yang lalu (gak usah dibahas). Dan sekarang saya lagi mendapatkan satu inspirasi dari game ternama yang ada di Jepang, dan kalian pasti tahu! Ya benar, itu Touhou. Right, dari pada si Author ngeselin ini banyak komentar. Mending liat fanfic nya.. Cekidot!


Prologue: Gensokyo, waktu tidak diketahui, saat ini, sedang mengalami wabah penyakit aneh. Wabah penyakit ini hanya menyerang manusia, dan manusia yang menjadi korbannya pasti meninggal. Ini adalah sebuah kisah mengenai para youkai yang dekat dengan manusia, yang belum siap mengalami perpisahan dengan mereka.

Part 1 (Flandre Scarlet)

Scarlet Devil Mansion

Suara ledakan yang cukup keras terdengar, dan terlihat sebuah lubang besar di tembok, yang masih mengepulkan asap. Di tengah-tengah kepulan asap, terlihat sosok seorang anak kecil, dengan sepasang sayap aneh, berbentuk seperti ranting pohon, dan tujuh buah kristal berwarna-warni menempel di ranting tersebut. Anak itu kemudian melesat dengan cepat, terbang ke luar melalui lubang tersebut.

"Remi, apa ini tidak apa-apa?" tanya seorang gadis berbaju ungu, dengan topi berhiaskan bulan. Dia adalah Patchouli Knowledge, salah satu magician yang juga kehilangan teman manusianya.

"Tidak apa-apa, aku sudah mengeluarkan kabut untuk menutupi matahari... Reimu juga tidak akan keberatan... itupun seandainya dia masih bisa merasa keberatan..." jawab seorang anak kecil yang sedang duduk berpangku tangan. Anak itu kira-kira seumuran dengan anak kecil yang tadi pergi meninggalkan tempat itu. Dia adalah Remilia Scarlet, seorang vampire, sekaligus pemilik dari Scarlet Devil Mansion.

"Tapi, kita tidak tahu apa yang akan dilakukan Flandre," kata Patchouli.
"Mungkin kau benar... Sakuya, tolong awasi Flandre."

Tidak ada jawaban dari orang yang dipanggil Sakuya.

"Sakuya?"
"Remi..."

"Oh... aku lupa..." kata Remilia, sambil melihat ke pakaian maid yang tergantung di dinding, ditemani oleh sepasang pisau.

Sementara itu, di langit yang saat ini berwarna merah bagaikan darah, terlihat seorang anak kecil sedang terbang dengan kecepatan tinggi. Wajah anak itu, menunjukkan sebuah ekspresi yang sangat tidak jelas, antara sedih, marah, dan juga lelah. Pikirannya kembali ke beberapa saat yang lalu.

"Patchy... katakan padaku keadaan Marisa!"
"Maaf Flan, aku tidak bisa memberitahukannya..."
"Setidaknya... jawab aku! Apa Marisa baik-baik saja???"

Patchouli terdiam. Dia hanya menunduk, tidak mengeluarkan sepatah katapun. Tapi, ekspresi wajahnya jelas terlihat sedih.

"Patchy!!! Jawab aku!!! Atau... aku... aku tidak akan segan untuk menghancurkanmu!!!" seru Flandre, sambil mengarahkan tangan kanannya ke arah Patchouli.

"Flan... kalau kau begitu penasaran... kenapa kau tidak melihatnya sendiri?" potong Remilia, sambil melangkah ke tengah-tengah mereka berdua, seakan berniat melindungi Patchouli, "Kau tidak perlu khawatir soal matahari."

Flandre tidak menjawab, dia hanya membalikkan badannya, kemudian meledakkan tembok di depannya, dan pergi meninggalkan mereka berdua.


Setelah terbang cukup lama, Flandre pun berhenti, dan turun di depan sebuah rumah. Rumah itu masih berdiri tegak, walaupun beberapa bagiannya sudah mulai rusak.

"Marisa?" panggil Flandre, sambil melangkah masuk ke dalam rumah itu.

Flandre berkeliling di dalam rumah itu, untuk mencari Marisa. Tapi, jangankan sosok Marisa, sapu yang selalu dibawanya pun tidak kelihatan. Menyadari hal itu, ditambah dengan keadaan rumah Marisa yang berantakan (lebih dari biasanya), tanpa sadar air mata Flandre mulai mengalir, dan dia menangis sejadi-jadinya di atas kasur Marisa, sampai tanpa sadar dia tertidur di situ.

-End of Part 1-
~Bersambung ke Part 2~
*Just Info: Tenang, kalo yang ini saya yakin gak akan jadi project fic yang gagal di tengah jalan gitu aja. 'cause saya udah janji sama pacar saya Reimu Hakurei buat nyelesain Fanfic ini *Plakk* *Kicked* -

Dan selamat Hari Natal bagi yang merayakannya~!


 

0 komentar:

Blogger Statistic

Blog Teman

Hell Crew

About Me

Foto Saya
Deny Saputra
A player of world, nerd, disguiser, and a scholar of SMAN 12 Jakarta. For further information: denyjfp@gmail.com
Lihat profil lengkapku